Terdapat beberapa kelebihan durian musang king ketika dibandingkan dengan jenis lain. Oleh sebab itu, sangat tepat apabila memilihnya ketika mencari durian untuk dikonsumsi.

Jika Anda mencari jenis musang king, terdapat beberapa ciri yang dimilikinya. Dengan ciri itu, tipenya bisa dibedakan dengan tipe lain.

Ciri pertama terletak pada kulitnya. Kulit dari musang king tidak sepenuhnya berwarna hijau.

Kulit tersebut berwarna hijau cerah. Selain itu pada kulitnya tidak semua bagian memiliki duri.

Di bagian pangkal, akan terdapat lima buah garis yang mengarah ke lima arah. Dengan arah tersebut, garisnya akan menyerupai bentuk bintang.

Garis tersebut sebenarnya berukuran cukup besar. Di garis tersebut jugalah duri tidak ditemukan.

Garis ini jelas tidak ditemukan apabila melihat ke jenis durian lain. Oleh sebab itu, lihatlah ciri tersebut dan dapatkan seluruh kelebihan durian musang king.

Sebenarnya nama musang king sendiri sangat populer di Indonesia. Kebanyakan orang mencarinya karena popularitas tersebut.

Masalahnya hanya sedikit orang yang mengetahui kelebihan di dalamnya. Padahal kelebihan tersebut berjumlah sangat banyak.

Kelebihan Durian Musang King Dibandingkan Jenis Lain

Jika melihat pada kelebihan tersebut, hal pertama yang dapat dilihat adalah dari buahnya. Buah ini tentu memiliki peran paling penting.

Inilah bagian yang akan dikonsumsi oleh Anda. Oleh sebab itu berikut beberapa kelebihan yang dimiliki buahnya.

  1. Rasanya Mengagumkan

Kelebihan durian musang king pertama terletak pada buahnya. Kebanyakan orang mengira rasanya manis legit seperti montong.

Padahal hal tersebut sebenarnya kurang tepat. tipe ini sangat tepat apabila dikonsumsi oleh mereka yang tidak terlalu menyukai manis.

Itu karena, terdapat perpaduan rasa pahit pada manis yang dimilikinya. Namun tenang, rasa manis tersebut tidak akan mengganggu.

Rasa manisnya masih berada pada kadar pas. Namun kondisi ini hanya akan terasa pada buah yang sepenuhnya matang.

Jika buahnya belum terlalu matang, rasa pahit biasanya lebih mendominasi. Ini jelas akan membuat Anda tidak akan nyaman.

  • Dagingnya Tebal

Selain pada rasa, kelebihan durian musang king juga terlihat pada dagingnya. Ketebalan pada daging musang king terbilang luar biasa.

Dagingnya sendiri memiliki warna kuning pekat. Dengan itu selera makan seseorang akan bertambah ketika mengkonsumsinya.

Di samping daging yang tebal, banyak orang mengeluhkan karena bijinya besar. Hal ini sebenarnya bukan masalah.

Itu karena biji tersebut berada pada kondisi kempes. Tekstur dari daging tersebut juga juara.

Ketika mengenai tangan, teksturnya seakan-akan lembut dan kering. Namun hal berbeda akan terasa ketika daging tersebut menyentuh lidah.

Tekstur kering tersebut akan langsung meleleh ketika mengenainya. Ini jelas membuat sensasi dalam mengkonsumsinya terasa semakin luar biasa.

  • Wangi

Salah satu keunggulan yang dimiliki buah durian terletak pada aroma. Memang, beberapa orang mengeluh dengan mengatakan tidak suka dengan aroma durian.

Namun hal berbeda akan terlihat pada pencintanya. pencinta durian pasti sangat menyukai aroma tersebut.

Pada jenis musang king sendiri, aroma tersebut terasa sangat harum. Aromanya juga sangat menyengat.

Ini membuat rasa yang terasa di lidah semakin terasa menyegarkan. Selain itu, kesan alkoholis juga dimiliki oleh musang king.

Kesan alkoholis tersebut sebenarnya wajar dimiliki oleh durian. Namun musang king ini adalah satu dari beberapa jenis yang memiliki rasa tersebut.

Pohonnya Juga Memiliki Beberapa Keunggulan

Sebenarnya jika membahas kelebihan durian musang king, kelebihan tersebut tidak hanya dilihat pada buahnya. Itu karena, pohonnya sendiri memiliki berbagai keunggulan.

Kelebihan ini jelas sangat bermanfaat terutama bagi para petani. Oleh sebab itu berikut beberapa keunggulan pada pohonnya.

  1. Mudah Berbuah

Kelebihan durian musang king pertama dari pohon musang king adalah adanya sifat ganjeh atau mudah berbuah. Ini berbeda dengan jenis lain yang perlu dilakukan berbagai hal untuk bisa berbuah.

Bahkan usia mencapai berbuahnya juga cukup cepat. Biasanya, jenis lain membutuhkan waktu 5 hingga 6 tahun untuk bisa berbuah.

Pada musang king, kecepatannya bisa dua kali lipat. Itu karena, jenis ini hanya membutuhkan waktu sekitar 3 sampai 4 tahun untuk berbuah.

Namun agar bisa cepat berbuah, perawatan jelas perlu dilakukan. perawatannya juga harus berada pada kondisi terbaik.

  • Kemampuan Adaptasinya Baik

Kelebihan durian musang king lain terletak pada kemampuan dalam melakukan adaptasi. Beberapa jenis durian memiliki kemampuan adaptasi buruk.

Hal ini membuat jenisnya tidak bisa dibudidayakan di daerah lain. Penanaman perlu dilakukan di daerah asal dimana iklim dan kondisi tanahnya harus pas.

Kesulitan tersebut tidak akan terasa pada musang king. Tanaman ini nampak sangat hebat dalam melakukan adaptasi.

Baik dataran rendah maupun tinggi, musang king bisa tetap tumbuh dan berbuah. Fenomena bahkan terlihat jika menelusuri kebun musang king di daerah malang.

Disana pohon ini ditanam pada ketinggian mencapai 1000 meter di atas permukaan laut. Ternyata disana, daging buahnya lebih pucat dibandingkan musang king normal.

Namun rasanya justru semakin baik. kombinasi rasa manis dan pahitnya terlihat lebih seimbang dibandingkan jenis yang biasa ditemukan.

  • Dapat Dimodifikasi

Kelebihan durian musang king lain dari durian musang king juga terlihat dalam kemudahannya ketika dimodifikasi. Sebenarnya kemudahan modifikasi ini juga terjadi karena kemampuan adaptasinya yang baik.

Beberapa petani sudah mencoba mengembangkan musang king berkaki tiga. Tiga ini biasanya perpaduan antara batang musang king dengan dua jenis durian lokal.

Ketika berbuah, hasilnya cukup memuaskan. Buahnya berhasil menjadi salah satu jenis dengan rasa terbaik.

Ini terjadi karena batang musang kingnya diambil dari jenis terbaik. selain itu, kedua batang lain berfungsi untuk membantu dalam menyerap nutrisi dari tanah.

Pasarnya Sangat Baik di Indonesia

Sangat tepat apabila memilih durian musang king ketika ingin membuka bisnis. Itu karena kelebihan durian musang king selanjutnya terletak pada pasarnya yang sangat baik di Indonesia.

Jumlah pencintanya sangat banyak. Dengan itu menemukan konsumen tidak akan membutuhkan upaya lebih.

Sebenarnya, durian asal Malaysia ini memang masih baru. Namun melihat ukurannya yang sangat kecil, beberapa orang nampak tertarik untuk mengkonsumsinya.

Harganya sendiri cukup tinggi. Untuk satu kilo saja, seseorang perlu mengeluarkan uang sekitar 130 ribu rupiah.

Harga ini bahkan bisa semakin tinggi apabila membelinya di kota besar. Di kota besar, harga tersebut mencapai angka 150 hingga 160 ribu rupiah per kilogram.

Bibitnya juga jauh lebih mahal dibandingkan dengan bibit jenis lokal. Untuk harga paling murah, bibitnya dijual pada harga 150 ribu rupiah.

Harga bibit tersebut akan semakin meningkat jika kualitasnya terpercaya. Beberapa orang bahkan menjual bibitnya di kisaran harga 300 ribu rupiah.

Ini jelas sangat jauh dengan jenis lokal yang harga bibitnya hanya berkisar antara 50 hingga 150 ribu per bibit. Mungkin beberapa tahun ke depan, pasar musang king di Indonesia akan semakin baik.

Ketika mencari musang king, pastikan untuk tidak tertipu. Ada banyak penjual tidak bertanggung jawab yang menjajakan jenis lain.

Pastikan untuk meneliti semua bagiannya dengan sebaik mungkin. Dengan itu kelebihan durian musang king di atas akan terasa sendiri.