Marselino Ferdinan merupakan salah satu pemain timnas dengan bakat yang sudah diakui. Ia kerap menjadi pembicaraan banyak orang karena prestasi dan performa gemilang di usia yang masih muda. Wajar saja jika banyak orang yang ingin mengetahui fakta Marselino Ferdinan pemain timnas satu ini.
Marselino Ferdinan atau yang akrab dipanggil dengan Marsel ini memang memulai debut dalam dunia sepak bola di usia yang terbilang belia. Ia lahir di Jakarta pada 9 September 2004 lalu. Saat ini Marselino masih terhitung berumur 18 tahun dan sudah masuk ke dalam tim senior.
Fakta Marselino Ferdinan Pemain Timnas
1. Pencetak Gol di Usia Muda
Marselino Ferdinan merupakan pemuda kelahiran tahun 2004. Memiliki usia yang masih muda, bukan berarti Marsel tidak memiliki kontribusi. Justru banyak yang mencari tahu fakta Marselino Ferdinan pemain timnas muda beserta banyaknya gol yang sudah ia sumbangan.
Sebelumnya, Marsel pernah mencetak gol spektakuler yang berhasil menjebol gawang Arema FC di 2021 lalu pada saat Liga 1. Hal ini menjadikan Marselino Ferdinan menjadi pencetak gol pada debutnya yang saat itu masih berumur 17 tahun. Marsel adalah bibit unggul calon bintang dunia.
Pada ajang Piala AFF kemarin, Marsel bahkan berhasil mencetak gol saat melawan Filipina. Marsel berhasil membobol gawang Filipina pada menit ke-43. Kejadian itu bahkan ramai menjadi pembicaraan setelah Marsel melakukan selebrasi tarian merpati khas Richarlison, striker asal Tottenham.
2. Berasal dari Klub Persebaya Surabaya
Sudah banyak yang mengetahui fakta Marselino Ferdinan berasal dari klub Persebaya Surabaya. Kemampuannya semakin terasah sejak Marsel bergabung ke dalam klub profesional tersebut.
Dalam didikan klub Persebaya, Marselino mampu membuktikan diri dan menjadi langganan Timnas Indonesia U-16 kala itu.
3. Masuk dalam Daftar 60 Pemain Muda Terbaik Versi The Guardian
The Guardian merupakan surat kabar dari Inggris. Nama Marselino Ferdinan yang ikut masuk ke dalam daftar pemberitaan media luar tersebut merupakan kebanggaan tersendiri untuknya. Bahkan, kebanggaan seluruh masyarakat Indonesia.
Ia mungkin saja akan mendapat tawaran dari klub luar karena pengakuan surat kabar tersebut. Namanya kerap menjadi perbincangan hangat di kalangan pecinta sepak bola Indonesia. Terlebih bagi yang ingin mengetahui fakta Marselino Ferdinan lainnya.
4. Masuk Tim Senior di Usia Muda
Marselino sendiri sudah mencatat debut karier sepak bola di U-23. Ia pertama kali bermain bersama Timnas U-23 pada saat kualifikasi Piala Asia U-23 pada 2022 lalu. Tidak berlebihan jika bakat dan performa yang dimiliki oleh Marsel memang luar biasa untuk usia yang masih sangat muda.
5. Salah Satu Pemain Multiposisi
Sama seperti beberapa pemain lainnya, Marselino Ferdinan juga kerap bermain di banyak posisi. Hal ini sudah diungkapkan oleh pelatih Persebaya, yaitu Aji Santoso. Aji Santoso mengatakan jika Marsel adalah pemain yang mampu bermain multiposisi maupun pada gelandang serang.
Sejak kecil, Marsel sudah dituntut untuk bisa bermain di banyak posisi. Dirinya sudah sering bertukar posisi mulai dari gelandang bertahan, winger, serang, hingga bek sayap. Bahkan, ia pun tak ragu untuk terus bermain dengan posisi baru dalam permainan sepak bola untuk memperluas kemampuannya.
6. Berasal dari Sekolah Real Madrid
Pada saat masih berumur 6 tahun, Marselino Ferdinan memulai karier dalam sepak bola dengan berlatih di sekolah khusus sepak bola Sidoarjo Jawa Timur.
Sekolah itu bernama sekolah Real Madrid. Kemampuannya semakin terasah kala Marsel akhirnya memutuskan untuk bergabung bersama klub Persebaya.
7. Adik Kandung Pemain Persebaya Oktafianus Fernando
Dalam skuad Persebaya, Marselino Ferdinan ternyata memang bermain dalam satu klub bersama kakak kandungnya. Oktafianus Fernando adalah kakak kandung dari Marsel. Kedua saudara kandung itu sama-sama memiliki keterampilan dan skill apik yang sudah diakui.
Terlepas dari umurnya yang baru menginjak 18 tahun, Marsel sudah memiliki banyak pengalaman dalam dunia sepak bola. Ia bahkan digadang-gadang menjadi calon bintang dunia masa depan. Saat ini Marsel menjadi permata berharga yang dimiliki Indonesia.
Kemampuan dan taktik Marselino Ferdinan memang sudah tidak perlu diragukan lagi. Setelah membela Timnas Indonesia pada ajang Piala AFF lalu, Marselino Ferdinan dikabarkan kembali ke klub Persebaya. Semua fakta Marselino Ferdinan membuat para pecinta sepak bola tanah air semakin kagum.