Basket memang menjadi salah satu cabang olahraga favorit masyarakat dunia, tak terkecuali Indonesia. Olahraga satu ini bahkan sudah melahirkan pemain basket Indonesia yang berbakat dan menorehkan prestasi kebanggaan negeri.

Tidak hanya skillnya yang handal, banyak penggemar basket terutama kaum hawa yang mengagumi para pemain bola basket karena ketampanannya. Untuk mengetahui deretan pemain basket terbaik di Indonesia dan memiliki banyak penggemar, berikut ulasan selengkapnya.

Daftar Pemain Basket Indonesia Terbaik dan Berprestasi

Ajang Indonesian Basketball League memang telah melahirkan pemain-pemain bola basket yang berbakat. Hampir seluruh pemain IBL bahkan sudah memiliki fans club sendiri. Nah, berikut ini beberapa nama pemain basket Indonesia terbaik dan berprestasi.

1. Andakara Prastawa Dhyaksa

Andakara Prastawa Dhyaksa

Salah satu pemain basket di Indonesia yang masuk dalam jajaran pemain terbaik yaitu Andakara Prastawa Dhyaksa. Pemain yang akrab disapa Prastawa ini merupakan ‘mesin’ utama Aspac karena memiliki kemampuan menembak 3 angka atau ‘three point’ yang jarang dimiliki pemain lain.

Pemain basket yang memulai karirnya di dunia olahraga basket sejak tahun 2013 ini sudah banyak menyabet sejumlah kejuaraan dan prestasi. Ketika ia bermain di IBL untuk pertama kalinya, Prastawa berhasil mendapatkan gelar sebagai Rookie of the Year. Tidak hanya bermain sebagai pemain di Aspac Jakarta, Prastawa juga bergabung menjadi anggota dari Timnas Indonesia.

Dengan gaya permainannya yang lincah dan gemilang, ia bersama timnya berhasil mengantarkan Timnas Indonesia menjadi pemegang medali perak di ajang SEA Games 2015 Singapore. Tidak hanya itu, ia juga berhasil membawa Indonesia meraih medali perak di ajang SEA Games 2017 Malaysia.

2. Galank Gunawan

Galank Gunawan

Galank Gunawan juga menjadi salah satu pemain basket Indonesia yang masuk dalam deretan pemain terbaik. Tidak hanya memiliki skill yang mumpuni, pemain basket yang mengisi posisi power forward ini juga digandrungi penggemar wanita karena wajahnya yang tampan.

Pemain basket dengan tinggi 194 cm ini telah berhasil membawa nama Indonesia meraih berbagai prestasi dan kejuaraan. Ia bahkan sudah berhasil menyumbangkan medali perak bagi Indonesia dalam ajang SEA Games 2015 lalu.

3. Daniel Wenas

Daniel Wenas

Nama Daniel Wenas pasti sudah tidak asing lagi di telinga para pencinta bola basket. Atlet basket Indonesia yang berbakat satu ini memang memiliki banyak fans di tanah air, terutama kaum hawa karena parasnya yang tampan dengan tubuh tegap yang tinggi.

Pemain basket berdarah Manado yang mengisi posisi Point Guard ini sudah memulai kariernya dalam dunia perbasketan sejak usianya masih 13 tahun. Hal inilah yang membuat permainan bola basketnya sangat lincah dan mahir.

Karena kegigihan dan kelihaiannya dalam bermain bola basket, Daniel Wenas berhasil masuk Tim Nasional junior ketika usianya masih 16 tahun. Pria kelahiran 8 Agustus 1992 dengan tinggi badan 190 cm ini juga dinobatkan sebagai pemain tertinggi di Timnas Indonesia.

4. Abraham Damar Grahita

Abraham Damar Grahita

Pemain bola basket Indonesia selanjutnya yang memiliki banyak prestasi yaitu Abraham Damar Grahita. Atlet basket Indonesia yang bergabung dengan klub Stapac Jakarta satu ini dikenal memiliki skill dewa dan sangat lihai dalam bermain bola basket.

Gaya permainannya yang sangat lincah ini berhasil mengantarkan namanya menjadi pemain dengan gelar Most Improved Player pada IBL tahun 2017 lalu. Pada saat itu, ia berhasil mencetak poin 12,23 point.

5. Juant Lauren

Juant Lauren

Pemain basket Indonesia berbakat selanjutnya yang namanya sudah tidak asing lagi di telinga penggemar basket tanah air yaitu Juant Lauren. Pemain basket yang usianya baru 22 tahun ini masih tergolong sangat muda untuk tipe pemain Indonesia.

Meskipun usianya masih muda, Juant Lauren berhasil menyabet predikat sebagai pemain basket terbaik Indonesia karena gaya yang unik saat bermain basket.

Prestasi yang pernah diraihnya saat bermain basket inilah yang membuat Juant mendapatkan gelar sebagai Rookie of the Year di IBL 2017.

6. Vamiga Michel

Vamiga Michel

Vamiga Michel asal klub Satria Muda Pertamina Jakarta ini juga berhasil mengisi daftar pemain basket Indonesia terbaik karena prestasinya yang gemilang. Atlet asal Bandung ini selalu sukses membuat para fansnya berteriak histeris karena kelihaiannya saat bermain basket di setiap laganya.

Ia dikenal sebagai pemain basket yang sangat ahli dalam bertahan dan mencetak poin. Tidak hanya dikenal sebagai pemain yang berbakat, Vamiga Michel juga dikenal sebagai atlet basket yang sangat sopan terhadap fans dan wartawan.

Karena kemampuannya inilah, Vamiga didapuk sebagai pemimpin klub Satria Muda Pertamina saat para pemain basket senior lainnya memutuskan untuk pensiun.

7. Kelly Purwanto

Kelly Purwanto

Kelly Purwanto merupakan salah satu atlet basket senior Indonesia yang memiliki wajah tampan. Pemain basket dengan tubuh penuh tato ini dikenal memiliki skill yang istimewa dan andal. Karena skillnya yang mumpuni dan parasnya yang menawan, Kelly memiliki banyak fans di tanah air.

Meskipun sudah menikah dengan fansnya sendiri, pemain basket satu ini tetap memiliki banyak fans karena perawakannya yang gagah dan macho dengan stylenya yang keren. Ia bahkan pernah menjadi pelatih nasional pada ajang SEA Games XXIII pada tahun 2005 lalu.

8. Ronaldo Sitepu

Ronaldo Sitepu

Ronaldo Sitepu merupakan salah satu pemain basket asal klub Satria Muda Pertamina Jakarta yang memiliki banyak fans di tanah air karena prestasinya yang gemilang. Atlet yang akrab disapa Dodo ini berhasil menyabet banyak prestasi.

Salah satu prestasinya yaitu berhasil menjadi runner-up pada ajang Asean Basketball League 2009. Tidak hanya itu saja, Dodo juga pernah menjuarai Champion of Indonesian Basketball 2009 dan 6th Place Asian Championship 2009.

9. Ragil Respati

Ragil Respati

Ragil Respati juga berhasil menduduki deretan pemain basket Indonesia terbaik dengan prestasinya yang gemilang. Pria bertubuh kekar dan tampan ini telah berhasil mencetak rekor poin terbanyak dengan perolehan 48 poin.

Prestasinya ini tentu membuat nama Ragil Respati semakin melambung. Tidak hanya memiliki skill yang mumpuni, berkat ketampanan dan perawakannya yang gagah, Ragil memiliki banyak fans terutama penggemar kaum hawa.

10. Hardianus Lakudu

Hardianus Lakudu

Nama pemain basket Indonesia selanjutnya yang dikenal karena bakat dan prestasinya yang cemerlang yaitu Hardianus Lakudu. Atlet yang sudah berhasil memperkuat Satria Muda Pertamina ini juga telah berhasil mencetak prestasi dalam ajang Indonesian Basketball League atau IBL.

11. Brandon Jawato

Brandon Jawato

Brandon Jawato merupakan salah satu pemain basket profesional yang berhasil meraih banyak prestasi. Pemain Timnas Indonesia kelahiran 3 Juni 1993 ini memiliki skill yang luar biasa dalam bermain basket.

Sebelum bergabung menjadi pemain IBL, ia juga pernah bermain di Rainbow Warriors. Tidak hanya dikenal sebagai pemain basket muda yang berbakat, Brandon juga memiliki banyak fans kaum hawa karena wajahnya yang tampan dan perawakan yang gagah.

Kariernya yang cemerlang dalam dunia perbasketan ini ini tentunya tidak lepas dari kerja keras dan tekadnya sejak masih anak-anak. Karena prestasinya inilah, ia pernah mendapatkan tawaran beasiswa kuliah di Amateur Athletic Union Basketball.

Pemain basket Indonesia di atas telah berhasil masuk dalam jajaran pemain terbaik di Indonesia yang telah membawa nama baik tanah air di kancah internasional. Tidak hanya skill yang mumpuni, para atlet basket ini juga memiliki banyak fans karena wajahnya yang tampan dan gagah.