Masih ada beberapa orang yang belum tahu tentang bagaimana sejarah Piala Dunia dimulai. Tahun 1930 merupakan tahun di mana pertandingan Piala Dunia pertama kali dikenalkan ke publik. Namun, seiring berjalannya waktu ajang perlombaan ini terus berkembang.
Bagi para pecinta sepak bola pertandingan ini memang wajib untuk ditonton. Sebab, Piala Dunia merupakan ajang perlombaan sepak bola paling bergengsi yang hanya diselenggarakan selama 4 tahun sekali. Kendati demikian, pada tahun 1942 dan 1946 Piala Dunia tidak diselenggarakan.
Hal ini terjadi karena pada tahun tersebut sedang ada Perang Dunia II dan tentunya situasi ini tidak dapat mendukung diselenggarakannya pertandingan Piala Dunia sepak bola. Untuk mengetahui sejarah Piala Dunia secara lebih lengkap lagi, simak dengan baik artikel ini sampai akhir.
Sejarah Piala Dunia Sepak Bola
Piala Dunia merupakan pertandingan sepak bola yang hanya bisa diikuti oleh tim nasional putra senior FIFA. Sementara untuk FIFA sendiri berperan sebagai badan pengatur sepak bola kelas dunia yang bermarkas di Zurich. Sampai saat ini sudah ada 209 tim sepak bola yang terdaftar di organisasi ini.
Melanjutkan pembahasan terkait sejarah ajang perlombaan ini, sebenarnya Piala Dunia pertama kali diselenggarakan di Uruguay pada tahun 1930. Sejak saat itu pertandingan Piala Dunia semakin berkembang. Untuk lebih jelasnya, berikut adalah perjalanan Piala Dunia dari tahun ke tahunnya:
1. Tahun 1930
Sebelum pertandingan Piala Dunia yang pertama ini diselenggarakan, FIFA mengadakan pertemuan terlebih dahulu yang terjadi pada tahun 1929 tanggal 17-18 Mei. Jika Piala Dunia 1930 diselenggarakan di negara Uruguay, untuk Kongres FIFA ini diselenggarakan di Barcelona, Spanyol.
Setelah itu, hasil kongres menyebutkan bahwa Piala Dunia pertama bisa diadakan di negara Uruguay dan diikuti oleh 13 negara yang berbeda yakni 6 negara dari Amerika Selatan, 5 negara dari Eropa, dan 2 negara lainnya dari Amerika Utara.
Dari pertandingan Piala Dunia yang pertama ini, Uruguay berhasil membawa pulang trofi yang sangat membanggakan. Uruguay berhasil mengalahkan Argentina dengan skor akhir 4-2. Tentu kemenangan ini disambut dengan baik oleh warga Uruguay yang juga menjadi tuan rumah dari pertandingan ini.
2. Tahun 1934-1998
Sejarah Piala Dunia terus berlanjut dan melalui Kongres FIFA sebelumnya juga diputuskan bahwa pertandingan ini hanya akan diselenggarakan selama 4 tahun sekali. Maka dari itu, Piala Dunia selanjutnya baru terjadi pada tahun 1934.
Pada tahun 1934 Italia berhasil membawa pulang trofi kebanggaan setelah mengalahkan Cekoslowakia dengan skor akhir 2-1. Pada saat itu, Italia juga menjadi tuan rumah Piala Dunia, sehingga ini menjadi momen legendaris bagi para warganya.
Kemudian, ajang perlombaan sepak bola yang bergengsi ini terus berlanjut dan membuahkan tim-tim andal yang menjadi pemenangnya. Daftar pemenang Piala Dunia dari tahun 1934 sampai 1998 adalah:
- Tim Italia (Piala Dunia 1938)
- Tim Uruguay (Piala Dunia 1950)
- Tim Jerman Barat (Piala Dunia 1954)
- Tim Brazil (Piala Dunia 1958)
- Tim Brazil (Piala Dunia 1962)
- Tim Inggris (Piala Dunia 1966)
- Tim Brazil (Piala Dunia 1970)
- Tim Jerman Barat (Piala Dunia 1974)
- Tim Argentina (Piala Dunia 1978)
- Tim Italia (Piala Dunia 1982)
- Tim Argentina (Piala Dunia 1986)
- Tim Jerman Barat (Piala Dunia 1990)
- Tim Brazil (Piala Dunia 1994)
- Tim Prancis (Piala Dunia 1998)
Dengan melihat daftar yang ada di atas, dapat dipastikan bahwa Brazil sering menjadi pemenang dari pertandingan sepak bola satu ini. Hal ini terjadi karena tim Brazil dipenuhi dengan pemain-pemain andal yang sangat berprestasi.
3. Tahun 2002-2022
Pertandingan Piala Dunia ini tidak hanya berhenti sampai tahun 1998 saja, tapi terus berlanjut hingga sekarang. Piala Dunia yang paling terbaru adalah Piala Dunia 2022 yang diselenggarakan tahun lalu di Qatar.
Namun, sebelum kita membahas tentang pertandingan tersebut, kami akan membahas pertandingan sebelum-sebelumnya dulu. Pada tahun 2002 Brazil kembali berhasil membawa pulang kemenangan pertandingan ini.
Kemudian, pemenang ajang perlombaan ini disusul oleh Italia pada Piala Dunia 2006 yang diselenggarakan di Jerman. Di tahun yang sama tersebut juga ada momen berharga yang tidak bisa diulang.
Sebab, di periode Piala Dunia tersebut Marcus Allback menjadi pencetak gol ke-2000 selama ajang perlombaan ini diselenggarakan. Sementara untuk pemenang Piala Dunia dari tahun 2002-2022 ini terus berganti dan daftar lengkapnya adalah:
- Tim Spanyol (Piala Dunia 2010)
- Tim Jerman (Piala Dunia 2014)
- Tim Prancis (Piala Dunia 2018)
- Tim Argentina (Piala Dunia 2022)
Pada pertandingan Piala Dunia 2022 kemarin, Argentina berhasil mengalahkan Prancis yang termasuk salah satu tim sepak bola yang sulit untuk dikalahkan. Pertandingan antara Argentina dan Prancis ini berjalan dengan sangat sengit, dan akhirnya Argentina yang berhasil mencetak gol terbanyak.
Para pecinta sepak bola selalu menunggu-nunggu kapan pertandingan Piala Dunia kembali diselenggarakan. Di sela-sela waktu menunggu itu, Anda bisa mencoba untuk membaca sejarah Piala Dunia dari awal sampai sekarang ini.