Kini, menonton sepak bola khusus liga Eropa bisa melalui aplikasi streaming. Banyak jenis aplikasi streaming sepak bola terbaik yang bisa kamu tonton. Cara menonton liga champions sepak bola melalui aplikasi live streaming adalah yang paling praktis.

Tak hanya menonton liga championsnya saja, tapi liga internasional pun bisa ditonton di aplikasi tersebut. Apalagi, banyak penggemar bola yang sangat menantikan liga champions dan keseruannya. Kemudahan teknologi memang memudahkan segala bidang kehidupan termasuk sepak bola.

Aplikasi Streaming Sepak Bola Terbaik untuk Menonton Liga Champions

Menonton liga champions melalui aplikasi live streaming ini, juga bisa dilakukan di mana saja. Kamu bisa mengajak teman-teman yang juga hobi menonton bola, untuk menonton liga champions tersebut bersama-sama sambil menyiapkan camilan.

Berikut ini pilihan aplikasi streaming sepak bola terbaik yang direkomendasikan:

1. Gratisoe TV

Gratisoe TV

Aplikasi TV online yang satu ini juga bisa dimanfaatkan untuk menontong live streaming sepak bola di HP Android. Kamu bisa menonton siaran apa saja di sini, salah satunya menonton live streaming liga champions.

Perangkat yang digunakan untuk menonton di aplikasi Gratisoe TV tersebut bisa apa saja, misalnya melalui Smartphone Android atau TV Android. Aplikasi yang satu ini mendukung siaran langsung dengan tampilan kualitas HD.

Maka, kamu bisa menonton liga champions dengan nyaman karena tampilan grafisnya sangat baik. Ditambah lagi dengan tempat menonton yang bisa di mana saja dan kapan saja.

Melalui Gratisoe TV tersebut, kamu juga bisa menonton Piala Super Spanyol Barcelona melawan Madrid. Keuntungan lainnya dari Gratisoe TV ini adalah, kamu bisa menonton apa saja di sana secara gratis.

2. Yalla Shoot

Yalla Shoot

Aplikasi live streaming terbaik berikutnya yang juga bisa menjadi media terbaik untuk menonton liga champions adalah Yalla Shoot.

Aplikasi yang satu ini merupakan jenis aplikasi live score, yang akan memungkinkan para penyuka sepak bola bisa melihat update untuk skor terkini di setiap pertandingan dengan cepat dan juga akurat.

Tak hanya menonton live streaming bola saja, tapi live streaming olahraga lainnya pun bisa kamu nikmati di Yalla Shoot. Aplikasi TV streaming ini dijamin selalu update dan juga lengkap.

3. SBO TV

SBO TV

Masih tentang aplikasi live streaming sepak bola yang direkomendasikan untuk kamu, ada juga SBO TV yang bisa kamu pilih. Aplikasi ini adalah aplikasi streaming yang berasal dari saluran lokal yaitu Suroboyo TV.

Tapi isi acaranya tidak hanya acara-acara lokal saja, banyak juga acara streaming luar negeri seperti liga champions yang bisa kamu tonton di sini. Banyak sekali konten menarik di sini, mulai dari film, acara-acara TV terpopuler, serial TV, dan tentunya streaming sepak bola.

Berbagai pertandingan sepak bola yang rencananya akan digelar di tahun 2022 ini, bisa kamu saksikan di SBO TV. Download sekarang juga untuk menonton liga champions favoritmu.

4. RCTI+

RCTI+

Aplikasi streaming sepak bola berikutnya juga berasal dari Indonesia, yaitu aplikasi RCTI+. Sesuai dengan namanya, aplikasi streaming yang satu ini memiliki beragam pilihan acara dari stasiun pilihan yang tersedia di MNC Group.

Pertandingan sepak bola apapun dan juga liga champions yang disiarkan secara langsung di GTV, RCTI, MNC TV, dan juga iNews bisa disaksikan di sini dengan cuma-cuma. Selain liga champions, kamu juga bisa menonton piala AFF di RCTI+.

5. Vision+

Vision+

Awalnya aplikasi streaming ini bernama MNC Mobile, kemudian diubah menjadi Vision+. Tidak hanya tayangan yang berasal dari saluran MNC Groups saja, tapi banyak juga tayangan lain di Vision+ yang berasal dari channel luar negeri.

Kamu bisa menonton tayangan seru dari Al Jazeera, France 24, dan DW di Vision+ tersebut. Live streaming sepak bola di Vision+ sudah ada sejak tahun 2020 lalu. Kini, kamu bisa menontong live streaming sepak bola terutama liga 1 di Vision+ juga.

6. SuperSport

SuperSport

Aplikasi streaming yang bernama SuperSport ini terbilang lengkap, karena tidak hanya siaran untuk pertandingan sepak bolanya saja tapi informasi lain mengenai sepak bola juga bisa diperoleh di aplikasi ini.

Informasi sepak bola ini mencakup apa saja misalnya data yang berupa skor, klasemen, jadwal, sampai berita-berita paling baru di dunia sepak bola. Bahkan kamu bisa mendapat notifikasi yang sifatnya real time ketika pertandingan sepak bola sedang berlangsung.

Sesuai dengan namanya yang berbau olahraga, tayangan olahraga lainnya juga bisa kamu tonton di sini. Cara menggunakan aplikasi streaming sepak bole SuperSport diantaranya yaitu:

  • Masuk ke aplikasi SuperSport terlebih dulu, yang sudah didownload sebelumnya. Kemudian lihat tayangan apa saja yang kamu ingin tonton di sana.
  • Pilih salah satu channelnya di menu Kategori.
  • Pilih channel yang menyiarkan streaming sepak bola secara live.

7. Super Soccer TV

Super Soccer TV

Aplikasi streaming terbaik untuk para penyuka sepak bola lainnya yaitu Super Soccer TV. Ada banyak fitur yang bisa digunakan di aplikasi Super Soccer TV ini, yang akan menambah keseruan kamu dalam menonton streaming sepak bola.

Aplikasi streaming ini telah bekerja sama dengan pihak-pihak dari luar negeri, seperti MUTV, Garuda Select, UEFA EURO, Chinese Super League, dan sebagainya.

Bahkan para penggemar MU dan Timnas Indonesia juga menggunakan aplikasi ini untuk menonton tayangan sepak bola favorit mereka. Cara menggunakan aplikasinya adalah dengan langkah berikut:

  • Masuk ke aplikasi Super Soccer TV lalu pilih acara sepak bola apa yang sedang tayang saat itu.
  • Pilih channel live untuk pertandingan sepak bola yang letaknya di bagian tengah atas aplikasi tersebut.
  • Pilih pertandingan live mana yang ingin ditonton saat itu.

8. Vidio TV

Vidio TV

Aplikasi streaming sepak bole berikutnya yang juga bisa didownload untuk menonton liga champions adalah Vidio TV.

Aplikasi tersebut telah dilengkapi dengan fitur channel TV yang sifatnya premium, dengan sejumlah channel olahraga yang menayangkan berbagai liga sepak bola terbaik. Kamu juga bisa menonton live streaming pertandingan liga Inggris dan liga champions di sana.

Namun jika ingin menggunakan akses premium maka kamu harus membayar Rp.29.000,- per bulan, sebagai biaya langganan paket yang tersedia di Vidio TV.

9. UseeTV GO

UseeTV GO

Bagi kamu yang menggunakan paket Indihome di rumah, bisa mendownload aplikasi streaming UseeTV GO. Pertandingan sepak bola liga champions juga tersedia di UseeTV GO, dengan channel tambahan yaitu Fox Sports dan Usee Sports.

Sayangnya, belum ada fitur remote di aplikasi ini sehingga jika kamu mendownloadnya di Android TV kamu harus punya mouse dan Set Rotation sebagai navigasinya. Cara menggunakan aplikasi UseeTV GO adalah sebagai berikut:

  • Masuk ke aplikasi UseeTV GO dan lihat ada jenis acara apa saja yang sedang tayang di sana.
  • Pilih channel live sepak bola yang kamu inginkan.

Sederet aplikasi streaming sepak bola di atas akan menjadi rekomendasi terbaik, untuk para penyuka sepak bola yang ingin menonton liga champions.